Politeknik Pariwisata Makassar bersama Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar Melaksanakan Pelatihan Kemampuan dalam Pengolahan Pangan Lokal bagi Masyarakat Kota Makassar.

Politeknik Pariwisata Makassar bersama Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar melaksanakan kegiatan Pelatihan Kemampuan dalam Pengolahan Pangan Lokal bagi Masyarakat Kota Makassar yang dilaksanakan sejak 18 hingga 23 November 2022, bertempat di Balairung I Wayan Bendhi dan Gedung Orange Poltekpar Makassar. Dalam Kegiatan ini Direktur Poltekpar Makassar yang diwakili oleh Wadir 1 bidang akademik, Bapak Dr. H. Syamsu Rijal, S.Sos., M.Pd.,CHE. yang memberikan sambutan kepada peserta yang hadir, beliau menyampaikan bahwa melalui pelatihan ini kami sebagai lembaga pendidikan vokasi berdiri dapat memberikan kontribusi secara maksimal dalam perancangan dan pengembangan sektor pariwisata kota makassar maka dari itu melalui kegiatan ini diharapkan kepada seluruh peserta, stakeholder terkait agar dapat memaksimalkan produk pangan di setiap lorong wisata masing-masing.

kegiatan ini dibuka secara resmi oleh kepada dinas ketahanan pangan kota makassar yang diwakili oleh sekretaris dinas, Bapak Ferdi, SPT.,M.Sc.,Ph.D. kegiatan yang berlangsung selama 5 hari ini diikuti oleh 200 peserta yang terdiri dari pengelola Lorong Wisata yang ada di seluruh kota makassar, peserta mendapatkan pembekalan materi oleh dosen poltekpar makassar seperti Pelayanan Prima dan Pengolahan makanan “praktik dapur yang baik”, setelah peserta menerima pembekalan secara teori kegiatan dilanjutkan dengan melakukan praktik pengelolaan bahan pangan lokal seperti ubi ungu dan pisang menjadi makanan dan minuman dengan nilai ekonomis.

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *