Politeknik Pariwisata Makassar melakukan Seremoni Pembukaan Seleksi Mandiri Masuk Poltekpar Makassar di Auditorium Soesilo Soedarman

Politeknik Pariwisata Makassar melakukan Seremoni Pembukaan/Launching Pendaftaran Seleksi Mandiri Masuk (SMM) Poltekpar Makassar yang bertempat di Auditorium Soesilo Soedarman, Gedung Amannagappa Kampus Poltekpar Makassar pada Rabu, 24 Mei 2023. Launching Pendaftaran Jalur SMM Poltekpar Makassar kali ini dibuka oleh Direktur Poltekpar Makassar, Bapak Drs. Muhammad Arifin, M.Pd., CHE dan dilaksanakan secara Hybrid yang dihadiri melalui Virtual oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bapak Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.B.A., M.B.A. dan Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Bapak Faisal, S.ST.Par., MM.Par, CHE. juga secara langsung oleh Industri Pariwisata serta sekolah di Kota Makassar dan sekitarnya.

Kegiatan dimulai dengan Persembahan Tari Karannuang oleh FSM Poltekpar Makassar dilanjutkan dengan Laporan Direktur Poltekpar Makassar, Bapak Drs. Muhammad Arifin, M.Pd., CHE dan sambutan Kapusbang, Bapak Faisal, S.ST.Par., MM.Par, CHE. dilanjutkan dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Poltekpar Makassar dengan SMK Telkom Makassar serta sambutan dan arahan Menparekraf RI Bapak Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.B.A., M.B.A secara virtual. Dalam sambutannya Menparekraf menyampaikan seiring dengan peningkatan pariwisata Indonesia SDM Pariwisata semakin Strategis oleh karena kemajuan sektor Parekraf harus ditopang dengan Pendidikan Vokasi yang dilakukan oleh Poltekpar Makassar. Poltekpar di lingkup Kemenparekraf diarahkan menjadi tourism preneur, technopreneur, dan Sociopreneur. Menparekraf berharap di TA 2023/2024 Poltekpar menjaring siswa-siwwi terbaik untuk menjadi insan-insan parekraf yang unggul, bukan hanya mencari lapangan pekerjaan tapi juga menciptakan lapangan pekerjaan dengan berwirausaha, jelasnya.

Adapun SMM POLTEKPAR MAKASSR TA 2023/2024 kali ini membuka 7 Jalur Pendaftaran, yaitu:
– SMM-REGULER – UMUM
– SMM-REGULER – PRESTASI
– SMM-REGULER – WIRAUSAHA
– SMM-REGULER – KERJA SAMA
– SMM-REGULER – PRIORITAS PARIWISATA
– SMM-REGULER – DUDIKA
– SMM-REGULER – PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

 

       

 

 

         

Comment on this FAQ

Your email address will not be published. Required fields are marked *