Poltekpar Makassar Poltekpar Makassar Melaksanakan Pendampingan Teknis Fasilitas Praktik dan Pelaksanaan PKN bersama Advisory Board dan Industri

Poltekpar Makassar Poltekpar Makassar Melaksanakan Pendampingan Teknis Fasilitas Praktik dan Pelaksanaan PKN bersama Advisory Board dan Industri, Jumat (31/5/2024) bertempat di Gedung Simulasi Ruang Toraja Poltekpar Makassar.Direktur Poltekpar Makassar, Bapak Herry Rachmat Widjaja, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan menjadi forum jajak pendapat antara Poltekpar Makassar Bersama Advisory Board dan Industri Pariwisata yang ada di Makassar dan Sekitarnya.”melalui kegatan ini kami berusaha untuk menemukan Pola pelaksanaan Training bagi mahasiswa kami yang sesuai dengan kebutuhan industri serta bagiamana implementasi kurikulum yang telah kami susun atau rencanakan. maka dari itu, masukan masukan dari pihak Advisory Board dan Industri sangat kami butuhkan” sambung beliau. Dalam kegiatan ini, Poltekpar Makassar mengundang Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Bapak Muhammad Roem yang memberikan perspektif terkait pelaksanaan PKN mahasiswa Poltekpar di sektor pemerintahan. turut hadir ketua Ikatan ALumni Poltekpar Makassar bapak Didi Leonardo Manaba yang juga ketua DPD ASITA SULSEL beserta beberapa perwakilan Industri dari Sektor perhotelan, MICE dan Tour and Travel.

 

       

 

    

 

 

Comment on this FAQ

Your email address will not be published. Required fields are marked *