Direktur Poltekpar Makassar, bapak Dr. Herry R.W., MM.Par., CHE beserta jajaran menerima kunjungan General Manager Japan World Business Co., Ltd., Mr. Kondo beserta rombongan sekaligus melaksanakan kerja sama kemitraan untuk menyukseskan program internship (08/07/2024) di Kampus Poltekpar Makassar
Adapun tujuan dilaksanakannya kerja sama kemitraan tersebut untuk mengembangkan masa depan generasi muda Indonesia (termasuk mahasiswa Poltekpar Makassar), dan untuk mengatasi masalah besar kekurangan sumber daya manusia di Jepang. Japan World Business Co., Ltd. sendiri bertekad untuk terus berkembang sekaligus memperkuat hubungan kerja sama antara perusahaan dan universitas-universitas terbaik yang terdapat di Indonesia termasuk Poltekpar Makassar.
Turut hadir pula mendampingi Direktur, Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan, Ibu Dra. Surya Dewi, MM., CHE, Kepala Sub. Bagian Kemahasiswaan, Bapak Muhammad Arif, S.ST.Par., M.Pd., Kepala Unit Kerja Sama, Bapak Andri Machmury, SE. M.Si., dan Pengajar Bahasa Jepang Poltekpar Makassar, Mr. Isamu Maruyama.
#JWB #japan #poltekparmakassar
#makassar #pariwisata #SDMUPariwisataUnggul #Indonesiamaju